Irwan Djohan Jangan Bawa Isu Palestina untuk Politik

LIPUTAN 2

- Redaksi

Kamis, 13 Juni 2024 - 05:46 WIB

50164 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banda Aceh– Baliho besar milik Irwan Djohan yang terpampang di Simpang Lima Banda Aceh dengan tulisan “All Eyes On Rafah” memicu kontroversi di kalangan masyarakat. Baliho yang menyuarakan dukungan untuk Palestina tersebut dianggap oleh beberapa pihak sebagai upaya memanfaatkan isu internasional untuk keuntungan politik lokal menjelang Pilkada Banda Aceh.

Mulki, seorang pengamat politik di Banda Aceh, menyampaikan kritik tajam terhadap langkah Irwan Djohan. “Ini adalah momentum politik menuju Pilkada Banda Aceh. Jangan jadikan isu Palestina sebagai alat politik,” kata Mulki. Ia mengingatkan bahwa penggunaan isu-isu seperti ini dapat mengaburkan fokus dari masalah-masalah lokal yang lebih mendesak.

Menurut Mulki, Irwan Djohan tidak pernah menunjukkan dukungan publik yang besar terhadap Palestina sebelum masa-masa menjelang Pilkada. “Dulu kemana? Kami lihat Pak Irwan Djohan tidak pernah dulu sampai menaikkan baliho-baliho di Banda Aceh mendukung Palestina sebelum mau perhelatan Pilkada Banda Aceh,” ujarnya. Hal ini menimbulkan kecurigaan di kalangan masyarakat mengenai motif di balik aksi tersebut.

Kritik juga datang dari berbagai elemen masyarakat yang menilai penggunaan isu Palestina untuk kepentingan politik sebagai tindakan yang tidak pantas. “Palestina sangat pedih dan tidak pantas Irwan Djohan jual pengorbanan rakyat Palestina untuk politik,” ungkap seorang warga Banda Aceh yang tidak mau disebutkan namanya. Banyak yang merasa bahwa penderitaan rakyat Palestina tidak seharusnya dijadikan alat kampanye.

Masyarakat Banda Aceh diimbau untuk lebih kritis dalam menilai calon pemimpin. “Semua orang bisa buat begitu, tapi orang sadar tidak cari muka,” masyarakat harus bisa melihat calon pemimpin yang benar-benar berkomitmen pada masalah lokal dan bukan hanya menggunakan isu internasional untuk pencitraan.

Mulki juga menyoroti bahwa kontribusi dari kita untuk Palestina sebenarnya sangat kecil jika dibandingkan dengan bantuan dari negara-negara lain. ” Ia mengingatkan bahwa meskipun solidaritas internasional penting, fokus utama seharusnya tetap pada penyelesaian masalah lokal.

Dalam konteks Pilkada, Mulki menekankan bahwa masyarakat Banda Aceh harus memilih pemimpin berdasarkan program kerja dan visi yang jelas untuk membangun kota ini. “Masyarakat Banda Aceh harus bisa melihat calon pemimpin yang benar-benar jangan pencitraan,” tegasnya. Pilkada harus menjadi ajang untuk memilih pemimpin yang mampu membawa perubahan nyata bagi Banda Aceh.

Berita Terkait

Sudah Jelas Dilarang Ngotot Pula, Setelah itu teriak di Curangi, Hallo Kawan Apa Enggak Salah Tu.
Dianggap Cagub Bustami Curang. Debat ketiga Pasangan Calon Gubernur dan Wakil dihentikan sementara.
Zulfadhli Sebut, Pernyataan Abu Mudi Soal Dek Fadh Kurang Elok
Ratusan Anak Binaan Foreder Di Seluruh Daerah Aceh Berikan Dukungan Kepada Pasangan Muallem Dan Dek Fadh. Saat Diskusi Lintas Organisasi Di Jeumala Center.
Abi Mudi Resmi Deklarasikan Dan Berikan Dukungan Penuh Kepada Pasangan Muallem – Dek Fadh
Posko Santri Jeumala Center Berhasil Pikat Hati Rakyat Melalui Bhakti Sosial.
Bersatu Dukung Muallem-Dek Fadh. ini Seruan Abi Daud Dan Ayah Hamdani Untuk Alumni Dan Santri Pasantren Jeumala A’Mal.
Ada Yang Menarik Dalam Debat Cagub Dan Cawagub Aceh 2024. Afdhal Berikan Pilihan Politiknya.

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 18:21 WIB

KPU Kota Medan Berikan Sosialisasi Pilkada 2024 kepada Warga Binaan Rutan Perempuan Medan

Kamis, 21 November 2024 - 17:26 WIB

Di Umur Terbilang Masih Muda Sudah Menjadi Pengusaha Sukses Luar Biasa

Kamis, 21 November 2024 - 11:17 WIB

Mewakili Ayahnya Romi Ardianto, Dhea Anggraeni dan Shireen Eis Blieyani Berbagi 100 Kotak Nasi Rendang untuk Anak Yatim Panti Asuhan Mamiyai Medan

Kamis, 21 November 2024 - 10:09 WIB

Lemahnya Perlindungan Data Pribadi berpotensi merusak demokrasi Indonesia

Rabu, 20 November 2024 - 17:57 WIB

Jauh-Jauh Datang ke Bandung, Mahasiswa FH Unila Pelajari Pembinaan Narapidana Perempuan

Selasa, 19 November 2024 - 17:46 WIB

Menteri Agus Andrianto : Video Viral Pesta Sabu, Kalapas di Non Aktifkan dan Penyebar Video Diposisikan Justice Kolaborator

Senin, 18 November 2024 - 09:02 WIB

Dandenpom I/5 Medan Ajak Masyarakat Awali Minggu dengan Semangat dan Optimisme

Minggu, 17 November 2024 - 08:19 WIB

Hadapi Perubahan Cuaca, UPT PAS se-Tanjung Gusta Gelar Giat Kebersihan Gotong Royong

Berita Terbaru